BEFORE |
AFTER |
Ya, bobotnya turun dari semula 51 kg menjadi 43 kg. Cara yang ia gunakan menurutnya sangat sederhana dan tak memerlukan biaya banyak. Ingin ikuti trik diet ala Sayyidati? Berikut kisahnya, seperti diceritakan kepada detikHealthdan ditulis pada Jumat (10/7/2015):
Dulu waktu kuliah, saya merasa menjadi yang paling gemuk di antara tiga saudara perempuan saya.
Efeknya, saya jadi tak percaya diri.
Mulai dari situ berbagai macam cara untuk menurunkan berat badan saya jalani, awalnya sih turun 1-2 kg tapi karena saya mudah tergoda dengan makanan, akhirnya berat badan pun kembali naik. Saya juga sempat konsumsi obat untuk menurunkan berat badan, tapi bukannya berat badan turun tapi saya malah jadi sakit.
Akhirnya saya mencoba cara lain, yakni dengan mengubah pola makan saya. Setiap pagi bangun tidur saya minum segelas air putih hangat, dilanjutkan dengan makan nasi dalam porsi kecil.
Kemudian pada siang harinya saya kembali minum air putih hangat beberapa gelas dan makan nasi dengan porsi kecil ditambah sayuran. Sore harinya saya makan lagi tapi tetap dengan porsi kecil. Malamnya sebelum tidur saya minum jeruk nipis hangat ditambah sesendok madu asli.
Intinya saya mencoba minum air putih hangat secara rutin, makan tetap tiga kali sehari dengan porsi kecil, serta minum jeruk nipis atau lemon hangat sebelum tidur. Selamat mencoba, semoga bermanfaat.
Baca juga :
- Inilah Penyebab Shalat Tidak Diterima Allah SWT Karena 10 Perkara
- Inilah Yang terjadi Apabila Anda meninggalkan sholat 5 waktu
- Wah! Saudara Kembar Ini Lahirkan Anak di Hari yang Sama
- Kalau Bukan Karena Kuasa-Nya, Niscaya Bumi Sudah tenggelam Oleh Air Zam Zam, Ini Penjelasannya.